Sistem Perangkat Cerdas Prediksi Perubahan Kualitas Buah Klimaterik Tropika

Potensi ekspor buah-buahan Indonesia cukup terbuka di pasar dunia, mengingat buah tropis memiliki kekhasan dan hanya dihasilkan oleh negara tropis. Komoditas buah menjadi salah satu sektor andalan yang menopang pertumbuhan investasi dan ekonomi nasional. Namun masih banyak permasalahan yang menjadi hambatan ekspor untuk komoditas buah-buahan di Indonesia. Tidak terstandarnya kualitas buah yang dihasilkan oleh para petani sebagai salah satu adanya penolakan produk ekspor buah sehingga menyebabkan terjadinya limbah makanan dan kerugian bagi para eksportir. Negara tujuan ekspor mulai ketat dalam penerapan persyaratan fitosanitari, keamanan pangan, dan persyaratan mutu. Dalam aspek mutu, sebagian besar mutu buah yang dihasilkan petani harus memenuhi persyaratan bentuk, ukuran, rasa dan persyaratan kualitas lainnya yang diminta oleh konsumen. Oleh karena itu kegiatan penyiapan pada rumah kemas, seperti: sortasi, grading, pembersihan, dan pengemasan menjadi faktor utama dalam menjamin mutu, kualitas dan keamanan ekspor buah. Selain hambatan mutu atau kualitas, ekspor buah terganjal biaya logistik yang tinggi. Umur simpan buah yang terbatas mengharuskan eksportir memilih pengiriman menggunakan pesawat.

Pada rencana penelitian ini akan dibuat sistem perangkat cerdas prediksi perubahan kualitas buah klimaterik tropika yang dapat digunakan oleh pemilik rumah kemas dalam menentukan produk yang akan dikirim, tujuan ekspor dan moda transportasinya. Pada luaran tahun pertama akan dihasilkan pemodelan klasifikasi dan prediksi kualitas buah dan prototipe awal aplikasi berbasis mobile dengan menggunakan Artificial Intelligence (AI). Pada tahun kedua dihasilkan luaran prototipe alat deteksi kualitas mangga berbasis NIRS dan sistem cerdas berbasis IoT untuk logistik serta publikasi pada jurnal internasional, HKI dan paten sederhana. Dengan luaran ini dapat digunakan oleh rumah kemas dalam sortasi dan grading sehingga mutu buah dapat seragam sesuai dengan kualitas dan permintaan konsumen dan sistem cerdas akan membantu pihak rumah kemas dalam meningkatkan ekspor serta nilai ekonomis dari buah. Sistem ini dapat memprediksi indeks kematangan dan kualitas buah saat sampai di tujuan dengan pilihan moda transportasi sehingga akan mencegah kerugian dan limbah ekspor. Sistem ini juga mampu mensimulasikan perlakuan penyimpanan dan pendinginan seperti apa supaya kualitas tetap optimal saat sampai di konsumen.

PENGAMBILAN DATA NON DESTRUKTIF

  1. Pengambilan data menggunakan Spektroskopi NIR dengan panjang gelombang 740-1050 nm (Scio Portabel) dan 1000-2500 nm (NIR Bucchi)
  2. Pengambilan data dilakukan mulai tanggal 2 Desember 2020 di LAB TBS FATETA IPB Kampus Dramaga
  3. Pengambilan data dilakukan menyesuaikan Hari 0, Hari 2, Hari 4, Hari 6 dan Hari 8

Pengembangan Melon

PENGEMBANGAN VARIETAS MELON DALAM RANGKA PENINGKATAN DAYASAING PRODUK HORTIKULTURA INDONESIA

Kegiatan Pengembangan Varietas Melon dalam Rangka Peningkatan Dayasaing Produk Hortikultura Indonesia merupakan kegiatan lanjutan dari rangkaian penelitian pengembangan melon hibrida unggulan IPB yang sudah dimulai sejak tahun 2000 sampai sekarang.

Hingga 2010 telah dikomersialkan dua varietas melon hibrida unggul, yaitu Sunrise Meta dan Orange Meta. Namun untuk mengantisipasi perubahan selera konsumen yang selalu berkembang, pengembangan varietas hibrida unggul lainnya masih perlu dilakukan. Pengembangan varietas melon hibrida unggul juga untuk mengantisipasi masuknya  varietas-varietas baru dari luar negeri. Dengan demikian, varietas melon hibrida unggul rakitan dalam negeri akan mengurangi ketergantungan petani terhadap benih melon impor.

Keragaman buah dari beberapa genotipe melon yang dievaluasi.

Penampilan buah dari empat genotipe melon IPB baru: (a) Melon IPB Meta-3, (b) Melon IPB Meta-4, (c) Melon IPB Meta-6, (d) salah satu tetua dari Melon IPB-8H.

Penelitian ini menghasilkan empat genotipe melon IPB potensial, yang terdiri dari tiga genotipe bersari bebas yaitu IPB Meta-1, IPB Meta-2, dan IPB-Meta-6, serta satu hibrida (IPB Meta-8H).  Keempat genotipe tersebut diuji pada musim tanam kedua di Tajur dan Purwakarta.  Dari hasil evaluasi di Tajur, diketahui bahwa tiga dari empat genotipe melon PKHT yang diuji, yaitu IPB Meta-3, IPB Meta-4, dan IPB Meta 8H sudah memiliki penampilan luar buah yang seragam. IPB Meta-3 dan IPB Meta-4 direncanakan akan diproses pendaftarannya di Pusat Perlindungan Varietas Tanaman, Kementerian Pertanian RI.

Pengembangan Pepaya

Pengembangan Varietas Pepaya Baru dalam Rangka Peningkatan Dayasaing Produk Hortikultura Indonesia

Pepaya hasil penelitian Pusat Kajian Hortikultura Tropika (PKHT) IPB sejak tahun 2000 yaitu Varietas Arum Bogor, Prima Bogor, Carisya, Sukma dan Callina. Penelitian bertujuan menghasilkan varietas baru pepaya, mengembangkan standar operasi prosedur (SOP) budidaya varietas baru, memperoleh metode penyimpanan plasma nutfah/benih dalam waktu jangka panjang, dan proses penyediaan benih untuk persiapan diseminasi. Tahap kegiatan meliputi penyimpanan plasma nutfah/benih dalam jangka waktu yang panjang melalui kegiatan kultur jaringan, pembentukan pohon induk, pengujian kebenaran dan keunggulan varietas, pengembangan teknik budidaya dan produksi benihnya serta diseminasi benih. Tipe pepaya yang akan dihasilkan adalah tipe kecil, rasa manis dan memiliki daya simpan tinggi, sehingga memiliki nilai ekonomi yang tinggi.

 Eksplorasi dilakukan ke Pontianak Kalimantan Barat melalui BPTP Kalimantan Barat. Pepaya hasil eksplorasi di Pontianak dan sekitarnya menunjukan adanya variasi dalam bentuk, ukuran, warna daging buah, dan bentuk rongga buah.

Pepaya Caliso di Kebun Percobaan Pasir Kuda ditanam sejak tanggal 8 Oktober 2014, dengan jumlah populasi awal 72 tanaman, sedangkan di Kebun Percobaan Tajur populasi Caliso sebanyak 63 tanaman yang ditanam pada tanggal 8 September 2014. Benih pepaya Caliso berasal dari Pontianak Kalimantan Barat. Tinggi tanaman pada umur 8 bulan setelah tanam rata-rata mencapai 176.71 cm dan 143.27 cm, sedangkan jumlah buah pada tanaman hermaprodit untuk kedua kebun tidak berbeda. Karakter tanaman betina pun menunjukan karakter yang tidak jauh berbeda, hanya saja jumlah pepaya betina di Kebun Tajur lebih banyak dibandingkan dengan hermaprodit.

Keragaan tanaman betina (A), tanaman hermaprodit (B), daun (C), tangkai daun (D), batang (E), bunga betina (F), bunga hermaprodit (G), buah betina (H) dan buah hermaprodit (I).

Pengembangan Pertanian Lahan Gambut

Penerapan Teknologi Budidaya Hortikultura Spesifik Lahan Gambut untuk Meningkatkan Pendapatan dan Kesejahteraan Masyarakat di Desa Sering, Kec. Kerinci, Kab. Palalawan, Propinsi Riau.

Pengembangan dan pemberdayaan masyarakat petani di kawasan lahan gambut di Desa Sering adalah salah satu upaya pendekatan yang dilakukan oleh PKHT IPB bekerjasama dengan pihak CD RAPP, Riau. Upaya ini sebagai bentuk atau wadah transfer teknologi terapan secara langsung. Pengembangan pertanian komoditi hortikultura dilahan gambut masih bersifat subsistem dengan komoditi tertentu saja. Pengembangan tanaman hortikultura spesifik gambut di Desa Sering dilakukan dalam bentuk Demplot Area. Hasil pengembangan pilot demplot ini akan menjadi acuan para petani disekitar lokasi untuk mengembangkan lebih lanjut kegiatan budidaya dan agribisnisnya.

Kegiatan teknis yang sudah dilakukan adalah (1). Evaluasi dan uji coba tanaman potensial lainnya hasil kajian tahun pertama. Jenis tanaman lain yang dikembangkan selain tanaman pokok yang direncanakan tahun pertama adalah bawang merah dan penaman papaya tahap II (2). Kajian induksi pembungaan nenas untuk waktu panen dan keseragaman, (3). Pelatihan dan pendampingan kegiatan budidaya tanaman papaya cabe, bawang merah dan seleksi pohon papaya, (4). Menyusun draft budiadaya teknis (draft SOP spesifik lahan gambut) serta (5). Pengembangan kelembagaan kelompok Tani melalui pembentukan kelompok tani.

Pengembangan Kentang

Pengembangan Varietas Kentang untuk Produk Olahan dan Industri

Tanaman kentang dapat digunakan sebagai penunjang program diversifikasi pangan dalam usaha pemenuhan kebutuhan gizi masyarakat. Kentang dapat dijadikan berbagai macam produk olahan atau industri seperti keripik, kentang goreng, puree, dan tepung sehingga kebutuhan kentang diperkirakan akan terus meningkat. Tingginya permintaan kentang dapat dijadikan peluang bagi pengusaha agribisnis kentang dan industri berbahan baku kentang. Produktivitas kentang nasional masih rendah yaitu < 20 ton/ha. Rendahnya produktivitas kentang nasional antara lain: (1) degradasi lahan karena penanaman kentang secara terus menerus, sehingga daya dukung lahan semakin menurun, (2) terjadinya perubahan iklim yang yang menyebabkan teknologi budidaya yang biasa dilakukan menjadi kurang optimal (3) kehilangan hasil akibat peningkatan serangan hama dan penyakit, (4) keterbatasan varietas unggul yang dapat ditanam, dan (5) rendahnya mutu benih yang digunakan petani.

Pengembangan varietas kentang perlu dilakukan untuk memperoleh varietas unggul kentang yang mampu berproduksi tinggi sehingga dapat memenuhi kebutuhan kentang termasuk untuk produk olahan dan industri. Varietas unggul tersebut dapat dilakukan dengan cara penyeleksian varietas-varietas lokal atau yang telah dibudidayakan. Hasil seleksi dapat diusulkan dan dibudidayakan secara luas oleh para petani atau pelaku agribisnis kentang. Dengan adanya varietas unggul kentang yang diusulkan diharapkan dapat menunjang peningkatan produktivitas kentang sehingga dapat memenuhi kebutuhan kentang nasional.

Pengembangan Varietas dan Teknologi

Pengembangan Varietas dan Teknologi Sayuran Utama dan Indigenous untuk Mendukung Ketahanan Pangan

Upaya peningkatan supply hortikultura nasional memerlukan pengembangan teknologi yaitu varietas unggul dan teknologi produksi yang dapat meningkatkan produktivitas dan kualitas hasil serta dukungan teknologi pasca panen dan sistem pemasaran yang efisien. Perlu upaya yang fokus dengan pendekatan menyeluruh mulai dari pengembangan varietas baru, teknologi produksi lapang, teknologi pasca panen dan pengolahan hingga diseminasi ke petani dan pemasaran.  Hasil-hasil yang dicapai melalui kegiatan ini memiliki manfaat antara lain: (1) Varietas sayuran yang adaptif pada lahan sub optimal menyebabkan berkurangnya eksploitasi lahan konservasi (dataran tinggi) sehingga kualitas lingkungan dapat  terjaga; (2) Teknologi produksi yang dapat mendukung pertumbuhan, produktivitas dan kualitas hasil sayur sehingga dapat memenuhi kebutuhan masyarakat; (3) Teknologi pasca panen yang dikembangkan akan dapat memperpanjang shelf life dan mendukung suplai chain sehingga dapat menjaga stabilitas harga dan kontinuitas suplai; (4) Teknologi pengolahan akan meningkatkan nilai tambah bagi produk yang dikembangkan; (5) Pembangunan ekonomi akan bergerak dengan paradigma ekonomi kerakyatan yang berbasis pada pemanfaatan sumberdaya alam secara lestari dan pemberdayaan potensi masyarakat pedesaan.

Lingkup kegiatan dan metode yang digunakan adalah: (1) Pengembangan varietas unggul dikembangkan melalui serangkaian kegiatan pemuliaan tanaman mulai dari eksplorasi, karakterisasi, hibridisasi, seleksi, evaluasi, dan uji multilokasi. Calon varietas yang diperoleh selanjutnya diperbanyak setelah sebelumnya didaftarkan ke Kantor PVTPP untuk mendapatkan ijin edar. (2) Perbanyakan benih akan dilakukan bekerjasama dengan mitra industri benih. (3) Pengembangan teknologi budidaya merupakan optimasi dari paket-paket teknologi yang sudah ada berdasarkan kondisi aktual wilayah pengembangan. Teknologi budidaya tersebut antara lain meliputi teknik persiapan lahan dan pengolahan tanah, pemupukan, pengairan, pengelolaan tanaman dan buah, serta pengendalian hama dan penyakit. (4) Pengembangan teknologi pasca panen meliputi teknik untuk memperpanjang masa simpan dan teknologi pengolahan yang dilakukan dengan modifikasi alat dan optimasi lingkungan (suhu, waktu, kelembaban) dalam proses pasca panen. (5) Diseminasi/difusi hasil riset dilakukan melalui sosialisasi, publikasi, promosi, dan uji terap untuk mendekatkan produk (varietas, teknologi) ke pengguna (konsumen, petani, pasar). Kegiatan diseminasi dilakukan dengan pendekatan kelembagaan yang melibatkan empat komponen ABGC yaitu akademisi (academics), industri (business), pemerintah (government), dan masyarakat (community).

Varietas ANIES, cabai besar yang pedas.  Sudah dilepas sebagai varietas unggul berdasarkan SK Menteri Pertanian No. 008/Kpts/SR.120/D.2.7/2/2015

Varietas TORA, tomat besar yang tahan terhadap pecah buah. Sudah melalui uji kebenaran dan keunggulan varietas. Sudah dilepas sebagai varietas unggul berdasarkan SK Menteri Pertanian No : 084/Kpts/SR.120/D.2.7/7/2015

Beberapa genoptipe hasil persilangan